Rabu, 16 April 2014

Benih Sabda - 17 April 2014 JUGA TANGAN DAN KEPALAKU Yoh 13:8-9


"Jikalau Aku tidak membasuh engkau, engkau tidak mendapat bagian dalam Aku." Kata Simon Petrus kepada-Nya, "Tuhan, jangan kakiku saja, tetapi juga tangan dan kepalaku!"

Jika seseorang menolak pelayanan yang diberikan Sang Guru bagi pengikutnya, ia menolak Sang Guru sendiri dan Bapa, sumber kasih. Tetapi, jika manusia menerima pelayanannya, ia diberi kemampuan untuk mengasihi, sehingga berpartisipasi dalam kasih Allah sendiri.

Mendengar kata Sang Guru, “Jikalau Aku tidak membasuh engkau, engkau tidak mendapat bagian dalam Aku”, Petrus kaget. Ia merasa hatinya melekat pada Guru. Maka, ia minta dibasuh seluruhnya.

Petrus barangkali tidak sadar bahwa permintaannya sungguh tepat. Dengan membasuh kaki manusia, Sang Guru menyembuhkan sumber utama penyakitnya. Sebab manusia adalah jalan yang di tempuhnya.

Setelah dibasuh, kepalanya akan diberi paham baru, sedangkan tangan akan bertindak dengan cara baru juga.

Dengan demikian hatinya akan berubah menjadi hati seorang anak yang dikasihi Bapa.

©SL 17 April 2014 Powered by The Holy Trinity®

0 komentar:

Posting Komentar